Monday, April 28, 2014

Bahaya Penggunaan AC

Di iklim yang tropis seperti di Indonesia ini, kondisi panas adalah hal yang biasa. Tak jarang rasa gerah menjadi masalah ketika berada dalam ruangan. Salah satu cara agar membuat sejuk ruanagan adalah dengan menyalakan air conditioner (AC). Dan pengguna AC dari hari ke hari kian meningkat, baik di rumah, tempat publik atau kantor.

Bahaya Penggunaan AC


Bahkan bukan hanya siang hari kita menggunakan AC, bahkan pada malam hari pun banyak yang menggunakan AC untuk menyejukkan ruangan. Namun, udara yang dihasilkan oleh AC ini ternyata dapat membawa efek buruk bagi tubuh.

Apa saja penyakit yang dapat disebabkan oleh penggunaan AC, berikut daftarnya:

1. Penyakit Paru-paru
Suhu ruangan yang dingin karena AC, menyebabkan kelembaban juga sangat tinggi, dan ini tidak baik bagi sistem pernapasan dan paru- paru.

2. Efek pada kulit
Semakin lama Anda berada di ruangan ber-AC, maka akan semakin tinggi risiko untuk terkena iritasi kulit, karena suhu dingin pada AC bersifat kering.

3. Polusi suara
Tidak sedikit AC yang digunakan mengeluarkan suara bising, terutama di daerah perkantoran, dan itu bisa menyebabkan sakit kepala sepanjang hari.

4. Gangguan pernapasan
Rendahnya sirkulasi udara di ruangan ber-AC, bisa menyebabkan gangguan pernapasan, seperti infeksi dan pertumbuhan jamur pada saluran pernafasan.

5. Alergi
Tingginya debu dan jamur di ruangan ber-AC bisa menyebabkan reaksi alergi, dan ini sangat tidak baik bagi kesehatan.

6. Iritasi
Bagi yang tidak terbiasa di ruangan AC, kulit bisa bereaksi dengan iritasi, dan bisa menyebabkan rasa gatal.

7. Pilek
Sirkulasi udara yang tidak banyak, bisa menyebabkan mudahnya untuk tertular penyakit lain seperti pilek dan flu di dalam satu ruangan.

8. Masalah mata
Bagi pengguna lensa kontak, berada di ruangan ber-AC bisa menyebabkan kekeringan pada bola mata, dan itu bisa menyebabkan mata perih, serta masalah lainnya.

9. Tidak tahan panas
Jika sehari-hari kita berada di ruangan ber-AC, maka suhu tubuh kita tidak akan tahan terhadap panas, saat kita beraktivitas di luar ruangan.

10. Kelelahan
Jika Anda bertanya-tanya sering lelah ketika di ruang AC, maka bisa jadi Anda kekurangan udara segar. Karena bisa saja dalam ruangan AC, kadar oksigen sangat rendah.

Tidak ada salahnya kita berada di ruangan ber-AC, asal sesekali kita keluar di ruangan yang terbuka, dan beraktivitas. Karena udara segar tentu baik untuk tubuh kita. Dan sebisa mungkin untuk sesekali membuka jendela ruangan agar sirkulasi udara bisa terjadi.

Nah untuk memperkuat sistem pernafasan kita, jangan lupa konsumsi nutrisi yang dapat membantu pelepasan toksin di dalam paru- paru dan saluran pernafasan. Kami anjurkan untuk mengkonsumsi klorofil sebagai salah nutrisi terbaik untuk paru- paru.

Salam sehat.... ^_^


Untuk info dan pemesanan, silahkan kontak kami di:

Toko Herbal Samarinda

d/a Rumah Detox
jl. Gerilya gg. porturin no 10 Rt 94
Samarinda


HP-WA-Line 085249669957 / 085249469377
BBM DA1E934A / D233A0AC

twitter: @detox_couch
instagram: @DETOX_COUCH
FB: Toko Herbal Samarinda

#care2share
#detoxyourbody
#slimfit

supported by:


http://tokoherbal-samarinda.blogspot.com

No comments:

Post a Comment